Dessert box marie sederhana ala anak kos.
Kamu dapat memasak Dessert box marie sederhana ala anak kos menggunakan 7 bahan dan dengan 6 langkah. Berikut cara bagaimana kamu memasak masakan ini.
Bahan - Bahan Untuk Memasak Dessert box marie sederhana ala anak kos
- Persiapkan 10 keping roti marie.
- Kamu membutuhkan 250 ml Susu cair putih.
- Kamu membutuhkan 250 ml Susu cair coklat.
- Persiapkan secukupnya Keju.
- Sediakan Cokelat secukupnya (bisa dcc atau cokelat biasa sesuai selera).
- Persiapkan 2 sdm Maizena.
- Sediakan secukupnya Air.
Langkah - Langkah Memasak Dessert box marie sederhana ala anak kos
- Haluskan roti marie menggunakan blender/manual, kemudian sisihkan.
- Parut keju dan cokelat, kemudian sisihkan pada tempat yang berbeda.
- Siapkan teflon, masukkan keju dan susu cair putih kedalam teflon. Kemudian masak dengan api kecil lalu tambahkan 1 sdm maizena (sudah dilarutkan dengan air). Aduk sampai matang (jika tekstur kurang kental tambahkan maizena secukupnya).
- Siapkan box atau tempat untuk menyajikan dessert, tunggu sampai uap adonan berkurang/hangat. Kemudian masukkan adonan keju pada box sebagai layer 1. Selanjutnya letakkan roti marie yang sudah dihaluskan diatas adonan keju sebagai layer 2..
- Ulangi langkah 3 untuk membuat layer 3 menggunakan susu cair cokelat dan cokelat parut. Setelah adonan cokelat matang, letakan adonan cokelat diatas roti marie sebagai 3. Kemudian letakkan roti marie utuh sebagai topping atau hiasan..
- Dessert box marie dapat langsung dinikmati atau didinginkan kurang lebih 3 jam di dalam lemari es untuk mendapatkan kenikmatan dan kesegaran yang lebih. Selamat mencoba!!.